Ada cerita menarik dibalik asal mula munculnya "Alien dari Mars".
Tahun 1877 seorang astronom Italy Giovanni Schiaparelli melakukan observasi pada Planet Mars dan mengumumkan temuannya dalam buku The Chanel of Mars. Ia mengemukakan jika di permukaan Planet Mars memiliki jaringan garis-garis yang sempit. Ia mendeskripsikannya dengan istilah CANALI bahasa Italy yang artinya kanal natural seperti sungai.
Namun oleh media berbahasa inggris terjadi salah persepsi canali diartikan sebagai CHANNELS "yang dibuat". Oleh mereka kanal-kanal itu diterjemahkan sebagai kanal yang dibuat oleh makhluk berintelijen. Padahal maksud Giovani Schiaparelli tidak demikian (alami).
Tentu saja berita ini menjadi heboh dan menginspirasi penulis-penulis novel dan produser film dan televisi membuat tema-tema mengenai "Alien Mars". Dimulai dari novel Across The Zodiac karya Percy Greg, disusul kemudian oleh novel dan film Alien Mars lainnya.
Kehebohan ini bertambah karena seorang pebisnis dan juga astronom Amerika Percival Lowell turut "terobsesi" makhluk inteligen mendirikan observatorium dengan kekayaannya serta meluncurkan buku tentang tanda kehidupan di Mars. Akibatnya novel dan film bertemakan Alien sangat laris saat itu.
Kombinasi epik antara media dan ilmuan benar-benar telah menghidupkan Alien Mars hingga saat ini.
Baru pada abad 19 dengan kemajuan teknologi dan perkembangan ilmu pengetahuan diketahui Planet Mars memang memiliki beberapa karakter yg mirip dengan bumi.
Nb: di observatorium Percival Lowell lah Planet Pluto ditemukan.
Sumber:
Link diatas
http://www.space.com/13197-mars-canals-water-history-lowell.html
kerenn gann
BalasHapustrimakasih