sunray

sunray
Light

Selasa, 25 Oktober 2016

SEJARAH JEPANG KUNO : Pengenalan Umum

Sedikit pengenalan sejarah dan kebudayaan Jepang kuno

Zaman Asuka (552-645)

Pada abad ke 4 terdapat Pemerintahan Yamato yang merupakan pemerintahan pertama di Jepang.  Jaman ini dikenal dengan jaman Asuka. Di jaman ini berkembang kebudayaan Budha yang menjadi budaya Asuka.  Dan pemerintahan mengadaptasi sistem politik China dan Korea. 

Saat itu ada 2 klan yang berseteru dalam hal penyebaran agama Budha.  Klan Soga menerima dan Klan Mononibe menolak agama Budha. 


Klan Soga memenangkan konflik ini. Setelah Raja Mononobe terbunuh, Ratu naik tahta dan mendukung penyebaran agama Budha. Sang Ratu dibantu oleh Pangeran Shotoku (Umayado) dalam menjalankan pemerintahan. Saat berkuasa ia menyerap kebudayaan dari China dan Korea. Aturan pemerintahan berdasarkan ajaran Budha dan Konfusius. 


(Pangeran Shotoku). 

Zaman Nara (710-784)

Setelah Shotoku wafat, terjadi pemberontakan oleh klan Soga yang melakukan reformasi Taika. Pada masa ini nama negeri diubah menjadi "Jepang" dan mulai penggunaan bahasa Jepang tapi masih tetap menggunakan huruf China. Ibu kota berpindah berkali-kali karena pemberontakan. 

Zaman Heian (794-1185)

Hingga tahun 794 Ibukota dipindahkan ke Heian-Kyo (Sekarang Kyoto), dimulailah zaman Heian. Ada 2 kebudayaan asli Jepang muncul saat zaman ini. 

1. Huruf Gana

Ini huruf Jepang yang digunakan sejak abad 10, merupakan pengembangan dari huruf China yang disederhanakan. Terbagi atas HIRAGANA dan KATAGANA. Hiragana merupakan tulisan yang disesuaikan dengan bahasa Jepang dalam keseharian. Sedangkan Katagana lebih dipakai pada kata penyerapan bahasa asing. 


Huruf Gana mulai menggantikan huruf China. 

2. Samurai

Sekitar tahun 1100, para tuan tanah membentuk prajurit khusus untuk melindungi tanah yang luas. Mereka dipanggil samurai. Samurai baru muncul di zaman Heian ini. Samurai artinya orang yang mengawal yang mulia., dengan kata lain "pengawal". Ini sebelum kekuatan mereka menjadi besar. Mereka akan berperang untuk tuan tanahnya. 


Pada abad 12 karena banyak terjadi perperangan sehingga dibutuhkan kekuatan yang hebat. pengaruh dan kekuatan para prajurit membesar dan identitas mereka naik menjadi golongan istimewa. Golongan prajurit ini membentuk pemerintahan sendiri yang disebut Keshogunan. Pemimpinnya disebut Shogun. Posisi mereka bahkan mengalahkan Raja. Raja menjadi hanya formalitas saja dengan adanya sistem keshogunan. 

Keshogunan Kamakura (1192-1333)


Minamoto no Yoritomo adalah pendiri dan shogun pertama dalam pemerintahan feodal tahun 1192. Dinasti ini dijatuhkan rakyat yang tidak puas tahun 1333.

Keshogunan Muromachi (1338-1573)

Dibangun oleh Ashikaga Takauji. Jaman ini juga disebut zaman perang karena terus terjadi peperangan hampir 100 tahun antara kekaisaran dan keshogunan. 

Di zaman ini muncul budaya penguasaan diri, ketenangan, dan kesunyian. Upacara minum teh (tatacara minum teh, mulai dari mencelupkan hingga meminum tehnya) serta pertunjukkan kesenian topeng muncul di zaman ini. 


Oda Nobunaga (1543-1582)


Adalah orang yang menghancurkan keshogunan Muromachi tahun 1573 dan menyatukan lebih dari setengah bagian Jepang. Di zaman ini senjata yang lebih modern seperti senapan mulai masuk dari barat. Namun akhirnya ia terpaksa bunuh diri karena dikhianati anak buahnya. 

Toyotomi Hideyoshi

Lahir dari keluarga golongan rendah, ia menjadi prajurit infanteri Nobunaga. Ia juga yang membunuh orang yang mengkhianati Nobunaga. Hideyoshi akhirnya berkuasa dan di tahun 1590 ia berhasil mempersatukan Jepang untuk pertama kalinya.



Kebijakan pemerintahannya setiap rakyat akan dikenakan pajak yang pantas dan sesuai dengan luas lahan dan hasil panennya, masyarakat dilarang membawa senjata (hanya prajurit dan pengawal yang diijinkan) dan harus fokus bertani, pengusiran misionaris agama kristiani untuk menjaga kemurnian Jepang.

Setelah mempersatukan Jepang, Hideyoshi berambisi menyerang negara lain. Pertama-tama ia bersama 20.000 pasukannya menginvasi Kerajaan Joseon Korea tahun 1592 namun gagal akibat campur tangan Kerajaan Ming. Dan saat hendak mencobanya kembali tahun 1597, ia wafat dan Jepang menarik kembali pasukannya dari Korea.

Tokugawa Ieyasu / Keshogunan Edo/ Keshogunan terakhir (1543-1616)

Tokugawa adalah prajurit Nobunaga. Ia juga membantu Hideyoshi dalam menyatukan Jepang. Setelah Hideyoshi wafat, ia diangkat menjadi Shogun.



Setelah berkuasa Ieyasu membentuk keshogunan Edo (1603-1867). Ini adalah keshogunan terakhir di Jepang. Keshogunan Edo menetapkan Tokyo sebagai pusat pemerintahan yang bertahan hingga hari ini. Perekonomian sangat berkembang di zaman ini. Rakyat kelas pengrajin dan pedagang menjadi kuat dan menduduki tingkat yang setara dengan kelas prajurit.

Ieyasu membagikan kekuasaan kepada para bangsawan. Sebagai gantinya ia mengontrol mereka dan bangsawan harus menghormati keshogunannya.

Sumber:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar