sunray

sunray
Light

Kamis, 24 Desember 2015

ARTIFACT HANDPHONE / CELLULER FUSCHL AM SEE AUSTRIA HOAX TERPECAHKAN?

Klaim penemuan sensasional sebuah Artifact yang sangat menyerupai sebuah HANDPHONE ditemukan di Fuschl Am See, Austria. Artifact ini memang sangat mirip dengan sebuah handphone, dengan tulisan kuno. Tulisan kuno mirip paku di artifact tersebut (disebut tulisan paku) adalah teks dari Sumeria kuno. Kalian bisa membaca klaimnya disini.

Berikut gambar artifact yang diklaim berumur sangat tua tersebut.


Bagi yang berpikiran skeptik, tentu saja "artifact" itu sangat mirip dengan Handphone merk Nokia yang versi jadul. Saya pun berpikiran seperti itu. Tetapi saya tidak menemukan satupun Handphone Nokia yang mirip artifact diatas.

Dan beruntungnya saya menemukan handphone lainnya, saya menemukan handphone jadul ini


 Apakah terlihat mirip?


Mereka berdua memiliki kemiripan yang luar biasakan?


Kesimpulan saya, ntah gambar diatas diolah secara digital ataupun secara fisik, artifact diatas adalah hasil editan ataupun perubahan dari HANDPHONE ERICSSON S868.

Selasa, 15 Desember 2015

BENDA YANG DIPEGANG UKIRAN PATUNG YUNANI BUKANLAH LAPTOP

Kalian mungkin pernah melihat gambar ukiran patung yang berusia sekitar 100an tahun SM dibawah ini. Patung Wanita dan budak Yunani berada di Museum Getty Vila, Amerika.


Benda yang dipegang oleh wanita itu memang terlihat seperti sebuah "Laptop". Tapi benarkah?

Haa.. tentu saja jawabannya BUKAN.

kalian bisa membandingkannya dengan gambar vase yang mirip dibawah ini:



Miripkan? Mungkin banyak yang mengira jika benda yang bisa dibuka tutup seperti FLIP belum ada dijaman dulu. Karna itu gambar diatas membingungkan. Kalian mungkin lupa jika Yunani kuno itu tempatnya Bapak-bapak Filsafat dan pengetahuan. "Benda Flip" seperti itu tentunya tidak aneh jika memang mereka ciptakan.

Kembali ke topik, sebenarnya gambar diatas adalah sebuah BUKU. Iya sebuah buku. Dan bukan hanya Yunani saja yang memakainya, Eropa kuno pun telah menggunakannya. Buku ini biasanya menggunakan lilin sebagai alas tulisannya. Jika ingin menghapus tulisan, kita hanya perlu memanaskannya saja. Kalian bisa melihat gambar dibawah ini.






Sumber:
http://www.bbc.com/news/business-18255039
http://www.theoi.com/Gallery/K8.4.html
http://historicconnections.webs.com/interactivewritingkits.htm
http://historylearning.com/a-history-of-ancient-rome/education-in-ancient-rome/
https://en.m.wikipedia.org/wiki/File:Douris_Man_with_wax_tablet.jpg